Sejak Usia Berapakah Anak Mulai Belajar Bicara?


Tumbuh kembang otak dan fisik anak berjalan dimulai dari sejak dalam kandungan bunda hingga sejak pertama ia dilahirkan ke dunia ini dan terus berkembang sesuai dengan usianya. Dengan melihat pertumbuhan dan perkembangan si kecil disetiap harinya, tentu kedua orang tua akan merasa bahagia dan bangga.

Melihat ia mulai bisa memegang tangan bunda, melihat panca inderanya yang mulai berfungsi dengan sempurna, tentu akan membuat ayah dan bunda merasa senang dan bersyukur karena buah hatinya berkembang dengan normal.

Setiap tumbuh kembang si kecil merupakan tanggung jawab dari orangtua untuk merawatnya, agar otak dan fisiknya berkembang dengan maksimal dan menjadi anak yang cerdas dan sehat. Salah satu kewajiban orng tua dalama membantu tumbuh kembang si kecil adalah mengetahui bagaimana cara mengajari anak bicara dengan baik dan sempurna. Karena kemampuan anak dalam berkomunikasi merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh anak.

Sebelum anda mengetahui cara mengajari anak bicara, tentunya anda harus tahu sejak kapan buah hati anda mampu berkomunikasi untuk pertama kalinya. Berikut ini adalah tahapan-tahapan kemampuan anak berbicara sesuai dengan pertumbuhan usianya :

Pada usia 0-3 bulan, si kecil hanya bisa mengungkapkan segala isi hatinya dengan menangis dan tersenyum atau terkadang tertawa.
Pada usia 4-6 bulan, si kecil mulai bisa mengeluarkan suara walaupun belum terdengar jelas dengan apa yang ia katakan.
Pada usia 6-9 bulan, si kecil sudah mulai belajar merangkai kata dan bisa mengucapkan kata “mama, papa” dengan lebih jelas dan sudah bisa berkata “mamam, mimi”.
Pada usia 9-12 bulan, si kecil sudah mulai aktif berbicara dan sering meniru kata-kata yang diucapkan oleh ibunya, meskipun belum sepenuhnya benar.
Pada usia balita, si kecil sering menirukan bunda saat berbicara, sudah mulai semakin lancar dalam berbicara, penguasaan kosa katanya pun semakin bertambah dan bunda pun sudah mulai lebih memahami dengan maksud yang di ucapkan oleh si kecil. Dan sejak usia inilah si kecil menjadi lebih lancar dalam berkomunikasi hingga ia dewasa kelak nanti.








Mengetahui cara mengajari anak bicara memang satu keharusan bagi kedua orang tua, terutama bagi seorang ibu yang lebih sering mendampingi si kecil di setiap harinya. Untuk itu, kandungan omega 3, DHA dan berbagai vitamin pada makanan si kecil sangat penting untuk diberikan. Susu dancow bisa menjadi pilihan bunda untuk memenuhi kebutuhan nutrisi penting bagi si kecil untuk membantu proses belajar berbicaranya.
Previous
Next Post »