Memilih popok dewasa untuk lansia dengan mobilitas terbatas, tentu saja membutuhkan banyak sekali hal yang harus diperhatikan. Karena pemilihan popok untuk lansia ini, secara tidak langsung akan mempengaruhi kenyamanan, kebersihan, serta kesehatan mereka sehari-hari.
Bagaimana Cara Memilih Popok Dewasanya yang Tepat?
Untuk para lansia dengan mobilitas terbatas, berikut adalah beberapa tips untuk memilih popok dewasa yang tepat.
Tentukan Model Popok yang Sesuai
Popok lansia ini umumnya tersedia dalam dua model utama, yakni yang varian perekat dan celana. Popok model perekat samping, akan memudahkan pemakaian dan pelepasannya, sehingga akan cocok untuk lansia dengan mobilitas terbatas. Jika lansia tersebut masih mobilitas yang lebih baik, maka bisa memilih model celana.
Pilih Popok dengan Kapasitas Serap Tinggi
Untuk para lansia ini, penting untuk memilih popok dengan kapasitas serap tinggi. Alasannya karena mereka biasanya akan mengeluarkan cairan yang sangat banyak dalam satu waktu. Popok dengan fitur lapisan penahan cairan tambahan atau anti bocor, bisa menjadi pilihan terbaik untuk dipilih.
Perhatikan Bahan
Para lansia dengan mobilitas yang terbatas ini, sejatinya beresiko sangat tinggi untuk mengalami iritasi atau ruam pada kulitnya. Ini karena kulit mereka akan bersentuhan langsung dengan bahan popok dalam jangka waktu yang cukup lama. Jadi, sangat penting untuk memilih popok yang dibuat dari bahan yang lembut dan breathable, agar bisa menjaga kulit tetap kering.
Pilih Ukuran yang Tepat
Ketika memilih popok untuk lansia ini, lakukan dulu pengukuran terhadap lingkar pinggang mereka untuk memastikan ukuran popok yang sesuai. Sebab popok yang terlalu ketat, tentunya akan menyebabkan iritasi dan ketidaknyamanan ketika dipakai. Begitupun dengan ukuran yang terlalu kebesaran, bisa membuat resiko kebocoran menjadi lebih sering terjadi.
Itulah seputar pembahasan mengenai cara memilih popok dewasa yang tepat untuk para lansia dengan mobilitas terbatas ini. Sebagai salah satu produk popok yang kami rekomendasikan, adalah dari merk Confidence. Selain dibuat dari bahan yang aman dan memiliki kapasitas serap yang tinggi, popok buatan mereka juga didesain dengan fitur pengontrol bau, sehingga bisa membuat penggunanya menjadi lebih tenang dan nyaman.
ConversionConversion EmoticonEmoticon