Indonesia merupakan sebuah negeri yang sangat kaya, berbagai jenis tanaman tumbuh di sani. Sehingga memungkinkan kita berkreasi membuat masakan yang berbahan tanaman yang terkadang tidak lazim untuk dimakan. Namun ketika kita mengolahnya dengan baik maka akan tercipta masakan yang sangat lezat. Salah satu bahannya adalah rebung atau tunas pohon bambu yang masih muda.
Di kumpulan resep masakan kali ini kita akan membuat rebung telur puyuh pedas, berikut adalah resepnya.
Bahan :
250 gr rebung muda (anda dapat membelinya di pasar)
10 butir telur puyuh
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
3 buah cabai merah keriting
3 buah cabai merah besar
1 ruas kunyit
1 ruas lengkuas
1 batang serai, memarkan
2 lembar daun salam
1 lembar daun kunyit, ikat
2 cm kayu manis
150 ml santan kental
Penyedap rasa secukupnya
Gula pasir secukupnya
Garam secukupnya
minyak untuk menumis
Cara Membuat:
ambil rebung, cuci hingga bersih lalu rebus sampai matang, buang airnya lalu potong – potong dengan ukuran sesuai selera. sisihkan.
Rebus telur puyuh hingga matang, kupas kulitnya, sisihkan.
Ambil cabe merah keriting iris tipis sesuai selera, sisihkan.
Ambil bawang merah, bawang putih, cabe merah besar dan kunyit, kemudian haluskan.
Ambil wajan kemudian tambahkan minyak, lalu tumis bumbu halus, serai, daun salam,lengkuas, daun kunyit, cabe merah keriting dan kayu manis hingga harum.
Tambahkan sedikit air kemudian masukkan rebung, aduk – aduk hingga rata.
tambahkan santan, gula, penyedap rasa dan garam, aduk rata hingga setengah matang.
Tambahkan telur puyuh, aduk sebentar sehingga semua bahan matang.
Sajikan dalam keadaan hangat.
Rebung memiliki banyak sekali kandungan yang baik untuk tubuh manusia, diantaranya adalah mengandung berbagai jenis vitamin seperti vitamin A, B6 dan E. Selain itu rebung juga mengandung banyak serat yang dapat membatu melancarkan pencernaan kita. Namun sebelum di masak rebung harus diolah terlebih dahulu dengan cara yang benar agar menghilangkan getah yang terkandung di dalamnya.
Itulah resep yang kita bahas di kumpulan resep masakan kali ini, selamat mencoba.
ConversionConversion EmoticonEmoticon